Selasa, 23 Februari 2016

Teks Dakwah : Kewajiban Wanita Menutup Aurat

          Assalaamu’alaikum Warohmatullaahi Wabarokaatuh

          Hadirin yang saya hormati,

          Tiada kata yang lebih pantas untuk kita ucapkan selain memanjatkan puji dan syukur kehadirat Allah Swt, yang telah melimpahkan kepada kita segala rahmat dan inayah-Nya. Sehingga kita masih dapat menikmati anugrah-Nya yang ada di muka bumi ini.

          Sholawat serta salam mudah-mudahan dapat tercurahkan kepada junjungan kita yakni Habibanaa Wa Nabiyanaa kita Muhammad Saw, tak lupa kepada keluarga-Nya, sahabat-Nya, dan kita selaku umat-Nya mudah-mudahan mendapat safa’atul udma di yaumil zaza aamiin.

          Hadirin yang saya hormati,

          Islam adalah agama fitrah. Oleh karena itu, dalam segala urusan kehidupan manusia yang bersifat duniawi, Islam lebih banyak mengikuti ketentuan sesuai dengan fitrah manusia yang sempurna. Termasuk di dalamnya adalah masalah pakaian. Islam tidak pernah menentukan ataupun memaksakan suatu bentuk pakaian yang khusus bagi manusia. Islam tidak mempersoalkan model pakaian yang yang dipakai oleh suatu bangsa atau kelompok masyarakat tertentu, bahkan Islam mengakui setiap bentuk pakaian dan arah hidup manusia.

          Islam secara ytegas telah menetapkan batas-batas penutupan aurat bagi laki-laki dan perempuan. Islam mewajibkan kaum laki-laki menutup auratnya dengan pakaian yang sopan, diutamakan dari pusar hingga lutut, sedangkan bagi wanita, diwajibkan menutup seluruh anggota badannya, kecuali wajah dan telapak tangannya.

          Jika dilihat dari banyak kasus seperti pelecehan akhlaq, kemesuman, dan perzinahan, salah satu sebabnya ialah karena kebebasan wanita memakai pakaian yang tidak sopan. Ajaran Islam sungguh merupakan suatu solusi alternatif yang paling tepat.

          Pakaian barat yang dirancang bukannya untuk menutup aurat, tetapi untuk mendatangkan syahwat. Menghias diri memakai make-up bukannya untuk suami di rumah, tetapi ditunjukkan untuk menarik perhatian orang di jalan atau pertemuan umum. Selera hidup mereka pun karena tidak dibimbing oleh agamadan lebih terdorong oleh hawa nafsunya telah menyebabkan budaya mode-mode pakaian mereka yang serba wah, mewah dan memancing nafsu.

          Akibatnya, pergaulan antara pria dan wanita cenderung tidak mengenal kehormatan diri dan tidak lagi didasari oleh iman dan akhlaq yang terpuji. Duduk-duduk berduaan dengan lain jenis di tempat sunyi amat mudah dilakukan dimana saja dan oleh siapa saja. Sehingga, perbuatan zina pun seakan-akan sudah tidak dianggap sebagai suatu kejahatan, selama hal itu dilakukan dengan dasar suka sama suka antara yang bersangkutan.

          Sikap dan perilaku tidak terhormat seperti yang digambarkan tadi sangat dibenci oleh Islam. Sehingga untuk mencegah dan menangkalnya, islam telah mensyariatkan pemakaian jilbab bagi wanita muslim.

          Allah Swt, berfirman :

          “Hai Nabi, katakanlah kepada istri-istrimu, anak-anak perempuanmu dan istri-istri orang mukmin : Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka. Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah dikenal sehingga mereka tidak diganggu.” (QS. Al-Ahzab : 59)

          Ayat ini menegaskan bahwa wanita-wanita mukmin diperintah untuk menjulurkan jilbabnya, yakni memakai hijab untuk menutup auratnya. Adapun yang dimaksud dengan jilbab atau hijab itu adalah sejenis baju kurung dengan kerudung yang longgar bentuknya, yang didesain supaya dapat menutup kepala, muka, dan dada. Model pakaian seperti itu sudah umum dipakai oleh kaum muslimah karena merupakan simbolpenampilan wanita pribadi yang sholihah.

          Rosulullah Saw, bersabda : “Hai Asma’, sesungguhnya wanita itu bila sudah menstruasi (baligh) tidak pantas terlihat tubuhnya kecuali ini dan ini. Dan beliau menunjukkan muka dan telapak tangannya.” (HR. Abu Dawud dan Aisyah).

          Syariat Islam mewajibkan wanita,mengenakan jilbab, yakni berpakaian yang benar-benar menutup aurat, tidak lagi agar kaum wanita tidak terjerumus menjadi alat penggoda bagi stan untuk melecehkan akhlaq dan nilai-nilai kemanusiaan. Dengan pakaian yang sesuai dengan kaidah Islam itu, setidaknya akan melindungi pemakainya dari godaan setan yang jelalatan di jalanan. Bagi wanita yang memakai jilbab pada umumnya bisa merasakan adanya semacam kendali diri untuk tidak melakukan hal-hal yang terlarang dan dicela oleh syara. Dengan kata lain, jilbab dapat dikategorikan sebagai pengontrol perilaku wanita guna menyelamatkan kehormatan dirinya dari berbagai macam godaan dan rongrongan setan.

          Disamping itu, dengan tertutupnya aurat, wanita muslim tidak mudah dijadikan permainan oleh orang-orang yang berniat jahat, terutama kaum laki-laki yang mata keranjang dan suka mengganggu kehormatan kaum hawa. Di dalam tubuh wanita diibaratkan ada perhiasan yang harus dijaga. Jiga dijaga dengan penutup yang rapat, niscaya perhiasan tersebut akan mudah jadi sasaran kerlingan mata siapa saja. Jadi sangat berbeda dengan kaum wanita yang mengumbar auratnya dimuka umum dengan pakaian yang tak senonoh. Kelompok wanita ini seperti biasanya, akan mudah dituduh sebagai wanita yang tidak berakhlaq mulia dan berselera rendah.

          Rosulullah Saw, bersabda : “Seseorang wanita yang menanggalkan pakaiannya diluar rumah, yakni membuka auratnya untuk laki-laki lain, maka Allah Azza wa Jalla akan mengelupaskan kulit tubuh si wanita itu.” (HR. Imam Ahmad, Thabrani, Hakim dan Bahaki)

          Hadirin yang berbahagia

          Dari uraian tadi dapat disimpulkan bahwa, untuk menjaga kehormatan seorang muslimah maka ia diwajibkan menjaga auratnya dengan memakai hijab. Demikian yang dapat saya sampaikan, mohon maaf atas segala kesalahan. Wallahul-muwaffik Ilaa akwamit-Thoriq.


          Wassalaamu’alaikum Warohmatullaahi Wabarokaatuh

28 komentar:

  1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  2. bgus banget kak,mkna nya dapat bnget,izin kopas ya kak untuk tugas skolah.

    BalasHapus
  3. Yh allah ak malu bertaun" Gk prnah make ntup aurat dgb bnar.. Skarang ak bkal mulai nutup aurat dgn bner deh mulai skarang

    BalasHapus
  4. Tentang pengertian dakwah👍👍👍siiiiiippp

    BalasHapus
  5. Kak izin untuk disampaikan ke orang lain ya...

    BalasHapus
  6. MasyaAllah sangat bermanfaat, syukron :)

    BalasHapus
  7. Kak izin untuk disampaikan ke orang lain ya

    BalasHapus
  8. kak, aku izin copy ya kak untuk tugas sekolah

    BalasHapus
  9. Assalamu'alaikum aku izin copy gpp kan?buat tugas ngaji

    BalasHapus
  10. Assalamu'alaikum ukh/akh izin copas ya untuk tugas sekolah

    BalasHapus
  11. izin copy buat tugas sekolah kak

    BalasHapus
  12. izin cipy buat tugas sekolah ya kak

    BalasHapus